Modul Daring sebagai Produk Inovatif Tiga Program Studi di Jurusan Teknik Sipil

Luaran Program Hibah PPPTV PNJ 2021:

Modul Daring sebagai Produk Inovatif Tiga Program Studi di Jurusan Teknik Sipil

Kehadiran modul daring di Jurusan Teknik Sipil dapat menciptakan kultur belajar yang fleksibel dan dinamis bagi mahasiswa dan masyarakat yang tidak terbatas ruang dan waktu.

Pada tahun 2020 melalui Program Hibah PPPTV Diksi, Program Studi D-4 Teknik Perancangan dan Jembatan sudah berhasil menginisiasi adanya modul daring di Jurusan Teknik Sipil. Modul daring tersebut hingga kini sudah ditampilkan di website resmi Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Jakarta yang dapat diakses pada sipil.pnj.ac.id. Pembaca (dosen, mahasiswa, dan masyarakat luas) dapat mengakses modul daring melalui menu sumber belajar daring.

Jurusan Teknik Sipil bahkan mempublikasikan modul daring tersebut dalam sebuah bookcase sehingga tampilan buku-buku daring tersebut sangat menarik dan sangat mudah diakses. Pembaca bisa mendapatkan sensasi serasa membaca buku secara langsung karena modul daring tersebut berbentuk flipbook yang dapat dengan mudah diakses melalui laptop/PC/smartphone. Inisiasi yang dilakukan oleh Jurusan Teknik Sipil ini bersambut dengan baik dengan pelaksanaan Program Fasilitasi Modul Pembelajaran Daring pada Pendidikan Vokasi tahun 2021 oleh Direktorat Pendidikan Tinggi Vokasi dan Profesi.

Menurut Direktur Jenderal Vokasi, Wikan Sakarinto, Global Emergency Distribution Pandemi Covid 19 telah memaksa sistem pendidikan beserta seluruh aspeknya di Indonesia bergerak melakukan perubahan besar. Skema pembelajaran harus berubah untuk menghadapi new normal setelah Pandemi Covid 19. Oleh karena itu, inovasi pembelajaran harus berubah dari conventional learning menjadi digital learning sehingga diperlukan fasilitas modul pembelajaran daring pada pendidikan vokasi.

Ada beberapa tipe modul pembelajaran digital pada pendidikan vokasi antara lain.

Tipe A: Membuat modul praktikum dengan menggunakan teknologi virtual Reality (VR).

Tipe B: Membuat modul praktikum dengan menggunakan teknologi augmented reality (AR).

Tipe C: Membuat modul dengan menggunakna aplikasi yang sudah ada dan atau aplikasi yang dirancang sendiri di mana aplikasi tersebut dapat di embended dalam website institusi.

Modul daring yang sudah pernah dibuat oleh dosen-dosen Jurusan Teknik Sipil merupakan modul daring Tipe C. Untuk saat ini, tahun 2021 Jurusan Teknik Sipil mendapatkan hibah PPPTV internal Politeknik Negeri Jakarta. Salah satu hasil luaran program, tiga program studi, yaitu D-4 Teknik Konstruksi Gedung, D-3 Konstruksi Gedung, dan D-3 Konstruksi Sipil di Jurusan Teknik Sipil kembali membuat modul daring dengan aplikasi flipbook yang dapat di embended dalam website resmi Jurusan Teknik Sipil. Jurusan Teknik Sipil menggolongkan dua bookcase. Bookcase yang pertama merupakan kumpulan e-book ber-ISBN dan bookcase kedua berupa kumpulan modul daring. Semua modul daring tersebut juga sudah didaftarkan HKI-nya. Terdapat 13 judul baru e-book dan 13 judul baru modul daring yang ditampilkan di sana sehingga koleksi modul daring Jurusan Teknik Sipil semakin lengkap.

Modul daring yang dihasilkan, khususnya, oleh Prodi D-4 Teknik Konstruksi Gedung merupakan modul daring yang dihasilkan dengan upaya peningkatan mutu riset terapan dan pengabdian masyarakat berbasis produk inovasi sehingga dalam penulisannya pun melibatkan mahasiswa. Produk modul daring D-4 TKG di antaranya sebagai berikut.

(1) Gelombang Cahaya: Suatu Penerapan Ilmu Fisika

(2) Teknik Pondasi 1

(3) Struktur Baja 1 D-4 Teknik Konstruksi Gedung-Bagian 1

 (4) Perawatan Bangunan Gedung

 (5) Desain Struktur Bangunan Gedung Tahan Gempa

Selain produk modul daring dari D-4 TKG, terdapat pula modul daring dari prodi D-3 Konstruksi Gedung antara lain sebagai berikut.

(1)    Struktur Beton Dasar untuk Bangunan Gedung

(2)    Penulisan Laporan dan Artikel Ilmiah Bidang Teknik Sipil

(3)    Perhitungan Kuantitas Gedung Menggunakan BIM

(4)    Mekanika Teknik 2

(5)    Penerapan Trigonometri dalam Teknik Sipil

Lalu, modul daring D-3 Konstruksi Sipil yang dihasilkan antara lain sebagai berikut.

(1)    Statistika Terapan pada Bidang Teknik Sipil 1

(2)    Konstruksi Baja D-3 Konstruksi Sipil

(3)    Konstruksi Acuan dan Perancah 2

Semua modul daring produk PPPTV internal PNJ Jurusan Teknik Sipil dapat diakses pada sipil.pnj.ac.id pada menu SUMBER BELAJAR DARING. Untuk ke depannya, Jurusan Teknik Sipil akan terus berupaya mengembangkan dan menginovasikan hasil karya intelektual dari para dosen.

Mengutip pendapat dari Direktur Pendidikan Tinggi Vokasi dan Profesi, Beny Banandjaja, modul daring ini bertujuan agar proses pembelajaran pada pendidikan tinggi vokasi tetap dapat dilaksanakan. Program ini juga sejalan dengan kebijakan Kampus Merdeka, dimana perguruan tinggi harus mampu membuat kultur belajar yang fleksibel bagi mahasiswa dan masyarakat yang tidak terbatas ruang dan waktu. (Linda)


Share :


File Nama File Format Type
Modul Daring...jpeg image/jpeg